Sabtu, 14 April 2012

Bupati Seram Bagian Timur

Bupati
ABDULLAH VANATH,S.Sos
(Bupati Seram Bagian Timur)

Tanggal 10 September 2005 merupakan momen yang bersejarah bagi masyarakat Seram Bagian Timur,khususnya di Kecamatan Werinama dan keluarga Abdullah Vanath,betapa tidak anak petani yang awalnya berkarir di Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Modern Ekspress Ambon,dilantik menjadi Bupati Seram Bagian Timur periode 2005 – 2010

Abdullah Vanath adalah anak dari pasangan (Alm) Ibrahim Vanath dan Sofia Voth dibesarkan di Kecamatan Werinama yang merupakan tanah kelahirannya.Abdullah Vanath mengakui saat kecil beliau hidup dalam masa masa sulit,namun setelah menamatkan sekolah di Madrasah Aliyah di Ternate,masa masa itupun mulai berubah setelah Abdullah Vanath bekerja di Bank BPR Modern Ekspress Ambon.

Abdullah Vanath mulai berkarir di Bank Perkreditan Rakyat Modern Ekspress,Ketua Koperasi serba usaha Talavolas Ambon dan terakhir menjadi Direktur CV Talavolas Ambon.

Setelah menyampaikan visi dan misi sebagai calon Bupati Seram Bagian Timur 2005,Akhirnya Abdullah Vanath bersama pasangannya Dra.Sitti Umuria Suruwaky.sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Seram Bagian Timur periode 2005 – 2010.Abdullah Vanath merupakan bupati termuda di Indonesia.
Perjuangan seorang anak petani yang berhasil menjadi Bupati di Kabupaten Seram Bagian Timur patut di contohi.Kerendahan hati serta perjuangan keras yang tidak kenal lelah dan putus asa semoga dapat ditiru oleh generasi muda di Kabupaten Seram Bagian Timur.

BIODATA
Nama: Abdullah Vanath,S.Sos
Tempat/Tgl Lahir : Werinama,21 Mei 1971

PENDIDIKAN
SD Negeri II Werinama,1984
Madrasah Tsanawiyah,Ambon,1987
Madrasah Aliyah,Ternate,1990
STIA Trinitas, Ambon, 2005

RIWAYAT PEKERJAAN
Karyawan PT Bank BPR Modern Ekspress Ambon
Ketua Koperasi serba usaha Talavolas Ambon
Direktur CV Talavolas Ambon

RIWAYAT ORGANISASI
Ketua Pusat Peran Serta Masyarakat Kota Ambon
Ketua Pedagang Kaki Lima Ambon
Ketua Tim Percepatan Pembentukan Kabupaten SBT

KELUARGA
Istri : Rohani Rasyid Vanath
Tempat/Tgl lahir : Makassar,17 Januari 1971

PENDIDIKAN
Madrasah Aliyah – Masohi

PEKERJAAN
PNS Sipil Kodam Pattimura

Tidak ada komentar: